Melalui Dengeki PlayStation dan Weekly Famitsu edisi pekan ini, Sega mengumumkan bahwa menyiapkan remaster dari "Yakuza 3," "Yakuza 4," dan "Yakuza 5" ke PlayStation 4.
Perlu diingat bahwa ke-3 remaster ini berbeda dengan Yakuza: Kiwami dan Yakuza: Kiwami 2. Ke-2 game tersebut adalah membuat ulang game aslinya dengan kualitas baru, sedangkan remaster ini masih menghadirkan game yang sama tetapi dengan peningkatan grafis dan perfoma. Ke-3 game-nya akan menghadirkan konten yang sama dengan game aslinya tetapi akan berjalan dalam resolui 1080p dan 60 frame per second. Proses pengerjaan untuk remaster dari Yakuza 3 sudah 90 persen selesai.
Jadwal rilis untuk di Jepang adalah:
- Yakuza 3 – 9 Agustus dengan harga 3.990 Yen (dilengkapi bonus kode download soundtrack)
- Yakuza 4 – Musim gugur 2018
- Yakuza 5 – Musim semi 2019
Sumber: Gematsu
The post Remaster dari 'Yakuza 3,4, & 5' Diumumkan untuk PS4 appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia https://ift.tt/2J0qjEH
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment