alt/text gambar

Manga ‘Futaba-san Chi no Kyoudai’ Dapatkan Adaptasi Game

Mangaka Norio Tsukudani mengumumkan lewat Twitter bahwa manga karyanya yaitu "Futaba-san Chi no Kyoudai" yang berjalan di majalah manga Young Animal akan mendapatkan adaptasi game.

Pengumuman ini cukup mengejutkan karena biasanya adaptasi game itu baru keluar setelah ada adaptasi anime-nya. Sedangkan Futaba-san Chi no Kyoudai masih belum mendapatkan adaptasi anime. Sayangnya detil mengenai game-nya seperti genre dan platform-nya masih belum diumumkan.

Futaba-san Chi no Kyoudai menceritakan tentang adik kakak kembar. Kakaknya bernama Neiko Futaba adalah school idol yang merupakan brocon terhadap adiknya yaitu Otohiro. Dia sering menggoda adiknya dengan cara yang "berbahaya" dan membuat Otohiro stress.

Adaptasi game dari Futaba-san Chi no Kyoudai dijadwalkan rilis di Jepang pada musim panas. Seiyuu untuk Neiko Futaba akan diumumkan dalam majalah Young Animal edisi berikutnya yang terbit pada tanggal 8 Juni.

Sumber: Gematsu

The post Manga 'Futaba-san Chi no Kyoudai' Dapatkan Adaptasi Game appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Jurnal Otaku Indonesia https://ift.tt/2GOycrF
via IFTTT
Share on Google Plus

About Animacs

Animacu menyediakan berita anime, manga, live action etc ter-UPDATE.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Baca yang lain...