alt/text gambar

Manga ‘Terra Formars’ Akan Kembali Terbit Setelah Hiatus Selama Setahun

Sebagaimana yang pernah ditulis oleh Signum, setahun yang lalu mangaka seri Terra Formars mengalami masalah kesehatan sehingga harus hiatus.

Selain hiatus, proses pre-order OVA-nya juga harus dibatalkan untuk menghormati Yuu Sasuga selaku ilustrator. Berita ini tentu menjadi kabar buruk bagi para penggemar seri ini.

Dan setelah setahun berlalu, berhembuslah kabar baik bagi para penggemar seri ini karena manga-nya akan kembali dilanjutkan menyusul kesembuhan Yuu Sasuga. Seri ini akan mulai dirilis kembali di majalah Weekly Young Jump versi kombinasi edisi ke-21 dan edisi ke-22 yang akan terbit pada tanggal 26 April mendatang.

Akun Twitter milik Weekly Young Jump sendiri pernah mengatakan pada bulan Desember lalu bahwa kesehatan Yuu Sasuga sudah membaik dan akan lanjut menggambar pada bulan April ini.

Yuu Sasuga dan Kenichi Tachibana pertama kali membuat manga Terra Formars pada tahun 2011. Shueisha telah menerbitkan manga Terra Formars volume ke-20 pada bulan Februari tahun lalu.

Sumber: ANN

The post Manga 'Terra Formars' Akan Kembali Terbit Setelah Hiatus Selama Setahun appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Jurnal Otaku Indonesia https://ift.tt/2HerSPs
via IFTTT
Share on Google Plus

About Animacs

Animacu menyediakan berita anime, manga, live action etc ter-UPDATE.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Baca yang lain...