Dalam Jump Festa 2018, Square Enix mengadakan stage untuk "Dissidia Final Fantasy NT." Tentunya stage ini memperkenalkan game-nya dengan detil. Tetapi yang spesial adalah trailer terbaru yang berfokus cerita (dalam bahasa Inggris dan bahasa Jepang) dan juga pengumuman open beta di Jepang.
Open beta-nya akan bisa diikuti siapa saja tanpa perlu berlangganan PlayStation Plus. Jadwalnya akan cukup fokus yaitu pada tanggal 16:00 WIB hingga 21:00 WIB pada tanggal-tanggal berikut:
- 23-24 Desember
- 30-31 Desember
- 6-7 Januari
Dalam beta-nya, kalian bisa bermain mode:
- Class Match
- Rush Battle
- Customize
- Story
- Treasure
Dissidia Final Fantasy NT akan rilis di Jepang pada tanggal 11 Januari untuk PlayStation 4. Sedangkan versi Inggrisnya akan rilis pada tanggal 30 Januari.
The post Pamerkan Trailer Berfokus Cerita, 'Dissidia Final Fantasy NT' Dapatkan Open Beta appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2B79B3n
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment