alt/text gambar

Game Misterius dari Arika Resmikan Judul ‘Fighting EX Layer’

Arika akhirnya mengumumkan judul resmi dari game fighting misterius mereka. Game yang berjudul "Fighting EX Layer" ini akan rilis untuk PlayStation 4.

Arika juga mendetilkan soal beta test yang akan diadakan pada akhir tahun ini. Beta test-nya ditujukan untuk menguji kemampuan network dari game ini. Kalian akan bisa mengikutinya mulai tanggal 11 Desember dan akan berlangsung selama 2 pekan. Dalam beta ini, ada 6 karakter yang bisa dimainkan: Kairi, Garuda, Skullomania, Darun Mister, Allen Snider, dan Shirase.

Lewat PlayStation Blog, Akira Nishitani dari Arika juga sedikit memberi informasi lebih lanjut mengenai Gougi System yang menyerupai deck kartu yang bisa kalian atur dengan bebas. Melalui sistem ini, Nishitani ingin bisa "mengubah alur pertarungan," "ingin setiap pemain memiliki gaya bermain berbeda sesuai dengan Gougi mereka," dan "ingin terus menambahkan Gougi dan mengubah enviroment game-nya."

Fighting EX Layer akan rilis di seluruh dunia pada tahun 2018 untuk PlayStation 4.

Sumber: Gematsu

The post Game Misterius dari Arika Resmikan Judul 'Fighting EX Layer' appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2hvknV1
via IFTTT
Share on Google Plus

About Animacs

Animacu menyediakan berita anime, manga, live action etc ter-UPDATE.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Baca yang lain...