alt/text gambar

Koushi Tachibana Umumkan ‘Date A Live’ Akan Mendapatkan Seri Anime Baru

Penulis dari light novel Date A Live Koushi Tachibana mengumumkan lewat Twitter di hari Sabtu kalau mereka akan mendapatkan sebuah seri anime baru. Pengumuman tersebut juga dibarengi sebuah gambar yang bertuliskan, "Sekarang, ayo kita mulai sebuah date baru."



Pada tahun 2016 lalu, sebuah hitungan mundur muncul dalam situs utama Date A Live, namun sayang, walaupun sudah banyak penggemar yang meminta datangnya season ketiga namun impian tersebut belum bisa diwujudkan. Tahun ini akhirnya mimpi tersebut jadi kenyataan, walaupun belum ada konfirmasi kalau ini adalah season ketiga, namun pernyataan sebuah seri anime baru sepertinya memastikan kalau ini adalah season ketiga. Pernyataan ini juga berbarengan dengan acara Fujimi Shobo Fantasia yang diadakan di Jepang pada hari ini.

Seri ini diterbitkan Tachibana di bulan Maret 2011, dengan ilustrasi buatan Tsunako. Fantasia Bunko milik Fujimi Shobo menerbitkan edisi ke 17-nya pada taggal 19 Agustus lalu.

Sumber: ANN

The post Koushi Tachibana Umumkan 'Date A Live' Akan Mendapatkan Seri Anime Baru appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2yEEJmg
via IFTTT
Share on Google Plus

About Animacs

Animacu menyediakan berita anime, manga, live action etc ter-UPDATE.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Baca yang lain...