Capcom telah mengumumkan "Street Fighter V: Arcade Edition" yang berupa update dari Street Fighter V. Selain berisikan DLC yang sudah dirilis, paket ini juga menghadirkan banyak konten baru yang berhubungan dengan gameplay-nya. Kalian yang sudah punya Street Fighter V tidak perlu beli lagi game ini karena akan mendapatkan update gratis yang berisikan konten barunya.
Pemain Street Fighter V dan Street Fighter V: Arcade Edition akan dimasukkan dalam pool yang sama, tentunya fitur cross-play antar PS4 dan PC masih tetap ada. Pemilik Street Fighter V akan mendapatkan update konten gratisnya pada hari yang sama dengan rilisnya Street Fighter V: Arcade Edition. Perbedaan terbesar untuk Street Fighter V: Arcade Edition adalah sudah dilengkapi dengan konten dari Character Pass Season 1 dan 2 yang terdiri dari 12 karakter dan 12 premium costume. Sedangkan konten baru yang dihadirkan adalah:
- Arcade Mode: Pilih dari 6 rute yang bertemakan game-game Street Fighter klasik.
- Gallery: Buka ratusan ilustrasi seiring kalian bermain Arcade Mode.
- Extra Battle: Selesaikan tantangan dalam batas waktu untuk mendapatkan kostum eksklusif yang rilis sepanjang 2018.
- New V-Trigger: Setiap karakter kini memiliki 2 V-Trigger yang membuat sistem pertarungan lebih dalam.
- New Visual: User interface didesain ulang dengan skema warna baru, menu yang direvisi, dan juga efek sebelum dan sesudah pertarungan yang menarik.
Street Fighter V: Arcade Edition akan ilis pada tanggal 16 Januari 2018 untuk PlayStation 4 dan PC.
Sumber: Gematsu
The post Capcom Umumkan 'Street Fighter V: Arcade Edition' untuk PS4, PC appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2hS6406
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment