Game browser "Dead or Alive Xtreme: Venus Vacation" pertama kali diumumkan dalam Tokyo Game Show 2016, tetapi setelah itu tidak ada kabar. Sekarang, DMM Games mengumumkan bahwa game ini akan rilis secara gratis dengan microtransaction pada tahun 2017 di Jepang.
Dead or Alive Xtreme: Venus Vacation akan menghadirkan sistem gameplay yang baru dan sederhana. Meski begitu, kalian masih bisa menikmati model 3D berkualitas tinggi berkat Yawaraka Engine. Sejauh ini karakter yang sudah dipastikan hadir adalah Marie Rose, Honoka, dan Hitomi. Ada juga mode lainnya yang bisa kalian nikmati seperti melihat dan mengambil foto karakter.
DMM Games menyiapkan acara stage khusus untuk Dead or Alive Xtreme: Venus Vacation dalam Tokyo Game Show 2017, 23 September pukul 12:00 WIB.
Sumber: Gematsu
The post 'Dead or Alive Xtreme: Venus Vacation' dari DMM Games Siap Rilis di 2017 appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2gEVJUU
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment