XSEED Games akhirnya mengumumkan tanggal rilis untuk "Senran Kagura: Peach Beach Splash" versi Inggris. Mereka juga menyiapkan berbagai edisi game-nya.
Bonus yang disiapikan khusus untuk versi digital. Berikut adalah detilnya:
Sexy Soaker digital limited edition
- Soundtrack versi digital
- Kode download untuk:
- Kostum "Soaking Wet High School Uniform"
- Kostum bikini yang warnanya bervariasi
- Senjata "Futomaki Roll Bazooka"
- Pet card "Bebeby"
- Sejumlah skill card spesial
Bonus Pre-order untuk versi digital
- Theme untuk PlayStation 4 bertemakan "Peach" dan "Beach"
- Kostum Eternal Summer Camisole (eksklusif selama 4 pekan sebelum bisa dibeli dengan harga 3,99 Dolar)
Tentunya ada juga limited edition untuk versi fisik yang bernama "No Shirt, No Shoes, All Service" seharga 69,99 Dolar. Paket ini berisikan:
- Game Senran Kagura: Peach Beach Splash
- Art book
- Blu-ray Disc yang berisikan kompilasi video opening seri Senran Kagura
- Soundtrack CD
- Paket DLC dari edisi "Sexy Soaker"
Untuk merayakan rilisnya Senran Kagura: Peach Beach Splash, XSEED Games menyiapkan DLC gratis di 4 pekan pertama rilisnya. DLC-nya terdiri dari kostum Clean-Up Maid (Mint) dan Clean-Up Maid (Marine Blue) serta Special First-Print Pack. Setelah promosi berakhir, seluruh paket DLC ini bisa dibeli dengan harga 9,99 Dolar.
Senran Kagura: Peach Beach Splash versi Inggris akan rilis pada tanggal 26 September untuk PlayStation 4.
Sumber: Gematsu
The post 'Senran Kagura: Peach Beach Splash' Versi Inggris Rilis di Akhir September appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2vroTbz
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment