Madoka Yonezawa, seorang seiyuu yang baru saja melaksanakan ulang tahunnya yang ke-34 mengumumkan lewat blog pribadinya kalau dia sudah menikah dengan pria dari luar industri (anime) dan saat ini sedang hamil. Namun dia juga mengumumkan kalau ini bukan artinya dia akan berhenti, dia tetap akan bekerja sebagai seiyuu dan meminta dukungan para penggemar di masa depan juga.
Yonezawa mungkin paling terkenal sebagai perannya mengisi suara Ui Hirasawa dari seri K-On!, namun dia juga mengisi banyak suara lain, di antaranya adalah:
- Izumi Akazawa (Another)
- Setsuna Ogiso (White Album 2)
- Rika Ichinose (Aokana)
- Tsumugi Shirasaki (Daitoshokan no Hitsujikai)
- Hina Niigaki (Girlfriend (Kari))
- Chihiro Watanuki (Yugami-kun ni wa Tomodachi ga Inai)
- Cecil (Isekai wa Smartphone to Tomo ni)
Saya beserta segenap kru JOI yang bertugas ingin mengucapkan selamat atas pernikahan Madoka Yonezawa dan ingin mengirim doa supaya anak pertama mereka lahir dengan sehat wal afiat.
Sumber: MAL
The post Seiyuu Hirasawa Ui, Madoka Yonezawa Mengumumkan Kehamilan dan Pernikahannya appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2vqRuCT
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment