Daimaou Kosaka dulu sebenarnya hanya artis kecil-kecilan di Jepang, di tingkat Internasional sendiri namanya tidak terdengar sama sekali. Namun berkat alter ego-nya yang bernama Piko Taro dan single "Pen-Pineapple-Apple-Pen" popularitasnya meledak selama setahun terakhir ini sampai-sampai dia memecahkan rekor dunia. Walaupun lagunya sudah tidak sering terdengar, Kosaka yang sekarang berumur 44 tahun ternyata telah menikah dengan model yang 15 tahun lebih muda darinya bernama Hitomi Yasueda.
Yasueda yang berumur 29 tahun resmi menikah dengan Kosaka pada tanggal 3 Agustus kemarin. Tanggal tersebut bisa dibaca sebagai Yassan, dan nama tersebut digunakan Kosaka untuk memanggil istrinya. Dulu Kousaka sebagai Piko Taro mendeskripsikan istrinya sebagai "Wanita berumur 78 tahun dengan gigi seperti Piranha", namun melihat berbagai foto di bawah, deskripsinya tersebut nampaknya cuma guyonan saja.
Beberapa pihak yang pesimistis mungkin melihat Yasueda hanya tertarik dengan popularitas Kosaka saja, namun ternyata hubungan mereka sudah berjalan selama 4 tahun. Kosaka yang dulunya kesulitan menemukan gaya dan pasar yang sesuai dengan dirinya terus disemangati oleh "Kebaikan, kejujuran, kesedihan, dan semangat hidup Yasueda saat mereka berbicara"
Kami segenap staf JOI mengucapkan selamat atas pernikahan mereka serta berharap hubungan Kousaka dan Yasueda kedepannya bisa langgeng.
Sumber: Soranews
Header: Japantimes
The post Piko Taro Menikah dengan Seorang Model Gravure appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2wuHwwa
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment