alt/text gambar

Trailer Terbaru ‘Yakuza: Kiwami’ Pamerkan Gameplay

Sega telah merilis trailer terbaru dari "Yakuza: Kiwami." Trailer kali ini menyoroti gameplay dari remake ini. Trailer-nya dimulai dengan memperkenalkan gaya bertarung yang pertama kali hadir dalam Yakuza 0, kemudian memperlihatkan berbagai aktivitas dan mini-game yang bisa kalian nikmati di Kamurocho.

Game ini merupakan remake dari Yakuza pertama. Kalian akan menjadi Kazuma Kiryu, tokoh utama seri ini, yang dipenjara karena dituduh membunuh pemimpin klan yakuza-nya. Setelah 10 tahun di penjara, Kiryu dikeluarkan dari klannya dan 10 milyar Yen milik klan hilang. Tidak hanya itu, teman masa kecil Kiryu yang dia sukai juga menghilang. Di tengah kesibukan para yakuza mencari uang yang hilang, Kiryu menemukan gadis sebatang kara bernama Haruka yang mencari bibinya yang memiliki nama sama dengan orang yang dicintai oleh Kiryu.

Remake ini bukan hanya sekedar meningkatkan kualitas gambar dan gameplay-nya saja, tetapi ada juga adegan baru yang membuat ceritanya lebih jelas, berbagai aktivitas dan side quest baru yang kalian bisa nikmati. Salah satu fitur baru yang unik adalah "But it was me! Majima!" yang membuat dia muncul kapan saja dengan kostum unik untuk mengganggu Kiryu.

Yakuza: Kiwami akan rilis pada tanggal 29 Agustus untuk PlayStation 4.

Sumber: Gematsu

The post Trailer Terbaru 'Yakuza: Kiwami' Pamerkan Gameplay appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2gWvLvs
via IFTTT
Share on Google Plus

About Animacs

Animacu menyediakan berita anime, manga, live action etc ter-UPDATE.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Baca yang lain...