Majalah Weekly Famitsu edisi pekan ini menghadirkan hasil survey yang menentukan RPG terbaik sepanjang masa menurut pembaca majalah tersebut.
Total suara yang didapat adalah 2.295 suara yang terdiri dari 56% laki-laki, 43% perempuan (1% tidak menjawab). 9% masih remaja, 36% berumur sekitar 20 tahun, 37% berumur sekitar 30 tahun, 16% berumur sekitar 40 tahun, dan 1% berumur sekitar 50 tahun. Ada 1% yang tidak menjawab umurnya. Proses pengumpulan suara dilakukan sejak 22 Juni hingga 28 Juni.
Berikut adalah hasilnya dan jumlah suara untuk masing-masing game:
- Persona 5 – 256
- Dragon Quest III: The Seeds of Salvation – 218
- Chrono Trigger – 194
- NieR: Automata – 177
- Final Fantasy VII – 169
- Dragon Quest V: Hand of the Heavenly Bride – 165
- Suikoden II – 155
- NieR – 151
- Persona 3 -131
- Final Fantasy XV – 110
- Xenoblade Chronicles – 104
- Final Fantasy X – 100
- Xenogears – 91
- Persona 4: Golden – 90
- Dragon Quest IV: Chapters of the Chosen – 82
- Final Fantasy VI – 81
- EarthBound – 78
- Final Fantasy IX – 75
- Final Fantasy VIII – 74
- The Witcher 3: Wild Hunt – 72
Hasilnya sedikit mengejutkan karena Persona 5 berada di posisi puncak. Mungkin hal ini terjadi karena Persona 5 rilisnya belum lama ini dan benar-benar memuaskan bagi gamer Jepang. Hal mengejutkan lainnya adalah masuknya The Witcher 3: Wild Hunt, game buatan Polandia. Ini adalah satu-satunya game yang bukan buatan Jepang.
Staf JOI sendiri sudah pernah menulis tentang RPG Jepang favorit kami. Apa RPG favorit kalian? Silahkan tulis di kolom komentar di bawah.
Sumber: DualShockers
The post Gamer Jepang Pilih 20 RPG Terbaik Sepanjang Masa appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2uBXasp
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment