Grup idol sepertinya tidak pernah kehabisan cara untuk mengejutkan saya, tidak dari penggemarnya, tidak juga dari manajemen idolnya. Karena dalam acara Budokan Idol Expo di hari Sabtu lalu, ada sesuatu yang cukup berbeda dari acara temu penggemarnya.
Acara besar-besaran ini dihadiri oleh 1.000 idol yang menyanyi dan bertemu dengan para penggemar. Namun salah satu grup idol dari Nagoya, CY8ER tidak hanya ingin bertemu dengan penggemar. They step up their game and did a hugging event. Ya, baru kali ini saya melihat ada idol group yang cukup berani untuk melangkah lebih dekat kepada para penggemarnya. Or are they?
【悲報】CY8ERさんが防護服を来てあらわれました#ハグ会#武道館アイドル博2017 http://pic.twitter.com/EQyR0XT0Ec
— すけ k.s.b 石田じゅん1 (@kangfoo4) May 6, 2017
Ternyata sebelum acara peluk penggemar, mereka mengenakan sebuah pakaian pelindung yang mirip dengan hazmat suit, sebuah pakaian pelindung supaya pemakainya tidak terkena radiasi radioaktif nuklir atau hal-hal berbahaya lain. Termasuk para penggemar mereka, sepertinya. Tidak cukup dengan hazmat suit saja, para idol ini juga mengenakan masker pelindung, mungkin untuk melindungi mereka dari wangi para penggemar, mungkin juga untuk langkah preventif penggemar nakal yang ingin curi-curi kesempatan nyium idol.
CY8ERハグ会!こう言うことか‼︎#CY8ER http://pic.twitter.com/WsbWDPi77P
— しん ☆ジャパン☆ (@shiii77) May 6, 2017
Penggemar yang mengikuti acara peluk penggemar ini diharuskan untuk mengikuti beberapa aturan tertulis, di antaranya adalah:
- Penggemar harus berdiri membelakangi para idol
- Penggemar harus menunggu para member yang memeluk mereka dari belakang
- Setelah dipeluk oleh salah satu member, penggemar kemudian bergeser untuk menunggu giliran dipeluk oleh member lainnya.
武道館のハグ会で話題のCY8ER http://pic.twitter.com/cp72hw3jFc
— あやべっくす
横田こな
(@ayavex) May 6, 2017
Mereka yang ingin mengikuti acara peluk penggemar ini harus membayar 100 Yen, atau sekitar 12.000 Rupiah. Cukup murah mengingat tidak setiap hari kamu bisa dipeluk idol
Langkah ini terlihat sangat berlebihan, para idol CY8ER bahkan mengisi bagian perut mereka dengan gumpalan supaya tidak bersentuhan langsung dengan para penggemar. Namun mungkin, langkah berlebihan ini sangat diperlukan bila mengingat ada segelintir penggemar yang 'agak nekat' untuk bahkan melukai dan mencelakakan idol favoritnya.
たしかに百円で全員とハグ出来たけどさ…。うぅ…。大人って汚い!東京怖かー!#武道館アイドル博2017 http://pic.twitter.com/JwmTGJ4nQT
— えびω@相互フォロー (@ebipilafsuki) May 6, 2017
Dari apa yang saya lihat, satu-satunya yang dilukai dalam acara ini mungkin harapan para penggemar yang ingin dipeluk. Tapi, antrian para penggemar yang tetap datang ke acara ini sepertinya secara tidak langsung mengimplikasikan kalau acara peluk penggemar ini cukup sukses.
Sumber: Soranews
The post Sebuah Grup Idol Kenakan Pakaian Pelindung Sebelum Event Peluk Penggemar appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2pSghuZ
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment