Sebelum kamu mulai membaca, mungkin ada baiknya saya memperingati kalau kematian karakter-karakter di bawah ini akan menjadi spoiler kepada serinya masing-masing. Pastikan kamu sudah menguatkan tekadmu sebelum melanjutkan membaca artikel ini.
Berikut ini adalah hasil dari jajak pendapat yang dilaksanakan oleh Goo Ranking pada tanggal 4 April sampai 18 April 2017. Jajak pendapat tersebut diikuti oleh 5.406 orang responden yang sayangnya tidak diberitahu demografisnya. Apa saja hasilnya? Berikut adalah jawabannya:
10. Raoh – Hokuto no Ken
9. Maes Hughes – Fullmetal Alchemist
8. Kite – Hunter x Hunter
7. Tooru Rikiishi – Ashita no Joe
6. Kuririn – Dragon Ball
5. Kaworu Nagisa – Neon Genesis Evangelion
4. Lelouch Lamperouge – Code Geass: Lelouch of the Rebellion
3. Kazuya Uesugi – Touch
2. Mami Tomoe – Puella Magi Madoka Magica
1. Portgas D. Ace – One Piece
Saya cukup setuju kalau kematian Mami dan Ace memang agak sedikit tiba-tiba, namun saya bingung kenapa ada yang memasukkan nama Kuririn di dalam daftar ini. Karena dalam seri Dragon Ball bukannya semuanya bisa dibangkitkan kembali? Saya juga bingung kenapa tidak ada nama Kamina dari seri Gurren Lagann dalam daftar ini, karena saya benar-benar shock saat Kamina mendapatkan lubang di perutnya.
Kembalinya Lelouch dalam seri terbaru juga seharusnya membuat namanya tidak perlu diikutkan dalam daftar ini, wong dia belum mati kan?
Sumber: Goo Ranking
The post Inilah 10 Kematian Karakter Anime yang Paling Mengejutkan Menurut Goo Ranking appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2pQ90cM
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment