alt/text gambar

Jumlah Penjualan ‘NieR: Automata’ Tembus 1 Juta Kopi

Square Enix mengumumkan bahwa jumlah distribusi dan penjualan digital untuk "NieR: Automata" telah berhasil menembus 1 juta kopi.

Game ini menceritakan tentang android 2B, 9S, dan A2 yang harus merebut kembali bumi yang dikendalikan oleh mesin-mesin yang dikirim oleh alien. Android ini dikirim oleh umat manusia yang melarikan diri ke bulan pada saat bumi diserang. Salah satu sorotan dari game ini adalah studio yang mengerjakannya yaitu Platinum Games. Karena itu, gameplay yang dihadirkan tentu terasa lebih luwes.



Menyambut hal ini, Yoko Taro pun mengucapkan terima kasih melalui Twitter-nya dengan menggunakan bahasa Inggris. Tetapi yang lucu adalah ucapan dalam versi Jepangnya. Berdasarkan terjemahan oleh John Ricciardi dari 8-4, Yoko Taro mengatakan:

Terima kasih atas ucapannya. Setelah menganalisa bagian populernya secara rasional semalaman, diputuskan (oleh saya sendiri) bahwa game berikutnya akan menampilkan lelaki setengah telanjang dengan matanya tertutup dan selalu memamerkan pantatnya, dibuat oleh Takahisa Taura dari Platinum Games.

NieR: Automata sudah bisa dimainkan di PlayStation 4. Versi PC yang rilis lewat Steam sudah bisa dimainkan juga, tetapi masih belum tersedia di Indonesia. Kalian bisa baca review-nya di link berikut.

Sumber: Gematsu

The post Jumlah Penjualan 'NieR: Automata' Tembus 1 Juta Kopi appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2nD3uZf
via IFTTT
Share on Google Plus

About Animacs

Animacu menyediakan berita anime, manga, live action etc ter-UPDATE.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Baca yang lain...