Atlus mengumumkan bahwa Caligula versi Inggris akan rilis pada tanggal 2 Mei. Versi Inggrisnya memiliki judul "The Caligula Effect" dan akan rilis untuk PlayStation Vita secara digital saja.
The Caligula Effect mengambil setting di Kishimai High School yang suasananya sangat menyenangkan berkat virtual idol bernama μ. Tetapi ternyata kehidupan di sekolah ini palsu karena dunia ini sebenarnya adalah Mobius, sebuah virtual reality yang dibuat oleh μ. Para tokoh utama mengetahui hal ini dan mencoba untuk kembali ke dunia nyata dan harus berhadapan dengan μ.
Game ini menghadirkan lebih dari 500 NPC yang bisa kalian rekrut sebagai anggota party. Tetapi ketika bertarung, kalian hanya bisa memilih 4 karakter saja, jadi harus memilih secara hati-hati. Keunikan dari sistem pertarungannya adalah Imaginary Chain yang membuat kalian bisa menentukan kombinasi serangan dan bisa melihat rencananya secara langsung. Yang menjadi sorotan utama dari game ini adalah berbagai musik yang digubah oleh banyak produser ternama seperti OSTER Project, 40mP, 164, cosMo@Bousou-P, dan masih banyak lainnya.
Game ini dikerjakan oleh Aquria, studio dibalik Sword Art Online: Hollow Fragment dan Sword Art Online: Hollow Realization.
Sumber: Gematsu
The post 'The Caligula Effect' Versi Inggris Rilis 2 Mei appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2mWJg03
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment