alt/text gambar

Movie ‘Heaven’s Feel’ Ungkapkan Judul Resmi dan Tanggal Tayangnya

Acara panggung "Fate Project 2017" di gelaran AnimeJapan 2017 baru saja mengumumkan judul resmi dari adaptasi Fate/stay night: Heaven's Feel hari Minggu. Film pertama dari trilogi ini akan berjudul Fate/stay night: Heaven's Feel I. presage flower dan akan tayang di bioskop di Jepang pada tanggal 14 Oktober.

manga heaven's feel mulai dipublikasikan (2)

Film ini sendiri akan dibagi menjadi 3 buah film, dengan film pertama tayang di tahun 2017. Pada awalnya, film ini direncanakan hanya akan tayang sebagai 1 film saja di tahun 2014.

Tomonori Sudou (Fate/stay night: Unlimited Blade Works) akan mengerjakan film ini sebagai Sutradara di studio Ufotable. Yuki Kajiura akan mengerjakan musik dalam film ini. Pengumuman awal dari film ini juga mengungkapkan kalau Takahiro Miura akan mengerjakan storyboard-nya.

Sebelumnya, salah satu situs bioskop milik TOHO mengumumkan film ini tayang pada tanggal 30 September, namun ternyata sepertinya situs tersebut salah.

Sumber: ANN

The post Movie 'Heaven's Feel' Ungkapkan Judul Resmi dan Tanggal Tayangnya appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2n6lNq4
via IFTTT
Share on Google Plus

About Animacs

Animacu menyediakan berita anime, manga, live action etc ter-UPDATE.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Baca yang lain...