alt/text gambar

Warner Bros. Memulai Negosiasi untuk Adaptasi Film Barat ‘Shingeki no Kyojin’

Pada hari Selasa kemarin Deadline Hollywood melaporkan bahwa Warner Bros. telah memulai negosiasi untuk mendapatkan lisensi pembuatan remake versi barat dari film live-action "Shingeki no Kyojin".

David Heyman (Harry Potter, Fantastic Beast & Where to Find Them) dikonfirmasi akan bergabung ke proyek ini. Warner merencanakan untuk memproduksi Shingeki no Kyojin setelah menyelesaikan Akira. Justin Lin (Fast & Furious, Star Trek Beyond) menjadi pilihan pertama Warner untuk menyutradarai remake ini.

Film live-action Shingeki no Kyojin tayang pada tahun 2015 kemarin sebagai duologi. Film pertamanya berhasil mendapatkan 600 juta Yen di minggu pembukanya, namun film keduanya hanya menghasilkan setengahnya dan secara keseluruhan mendapat respon yang kurang positif.

Apakah live-action Hollywood ini bisa memperbaiki keluhan dari film tahun 2015 kemarin? Berhubung materi manga-nya sudah lebih banyak mungkin saja kualitasnya bisa meningkat, atau setidaknya melihat portofolio sutradaranya kita bisa mendapatkan film aksi yang berkualitas.

Sumber: ANN

The post Warner Bros. Memulai Negosiasi untuk Adaptasi Film Barat 'Shingeki no Kyojin' appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2j7rX7q
via IFTTT
Share on Google Plus

About Animacs

Animacu menyediakan berita anime, manga, live action etc ter-UPDATE.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Baca yang lain...