alt/text gambar

Anime ‘Hand Shakers’ Perlihatkan PV Terbarunya

Frontier Works memperlihatkan sebuah PV baru untuk adaptasi anime Hand Shakers pada hari Jumat lalu. Proyek anime gabungan dari studio GoHands, Frontier Works, dan Kadokawa ini hanya memperlihatkan videonya ke beberapa region saja. Lebih tepatnya, video di bawah ini tidak bisa ditonton bila kamu berada di Australia, Selandia Baru, atau Amerika.

Situs resminya memperlihatkan beberapa desain karakternya sebelum ini, mereka juga menuliskan daftar seiyuu yang akan mengisi suara dalam anime ini. Namun sayang para seiyuu tersebut belum ditentukan perannya. Yang pasti, daftarnya cukup luar biasa.

  • Shintarou Asanuma
  • Sora Amamiya
  • Kaito Ishikawa
  • Ai Kakuma
  • Ai Kayano
  • Yuusuke Kobayashi
  • Mikako Komatsu
  • Satomi Satou
  • Tomokazu Sugita
  • Risa Taneda
  • Kenjiro Tsuda
  • Daisuke Namikawa
  • Saori Hayami
  • Youko Hikasa
  • Jun Fukuyama
  • Ayumu Murase

Anime ini mengambil tempat di Osaka pada "AD20XX" dan bercerita mengenai para Hand Shakers, pasangan yang dapat memanggil senjata dari dalam kesadaran mereka yang disebut "Nimrodes". Untuk mengabulkan permintaan para pasangan ini, para Hand Shakers bertarung melawan pasangan Hand Shakers lainnya. Pasangan terbaik kemudian dapat kesempatan untuk bertemu dan menantang "God".

Anime ini direncanakan untuk tayang pada bulan Januari 2017. GoHands bertanggung jawab atas perencanaan anime ini dan GOON TRAX akan bertanggung jawab atas komposisi musiknya.

Sumber: ANN

The post Anime 'Hand Shakers' Perlihatkan PV Terbarunya appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2aSg3Jw
via IFTTT
Share on Google Plus

About Animacs

Animacu menyediakan berita anime, manga, live action etc ter-UPDATE.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Baca yang lain...