alt/text gambar

Anime ‘eIDLIVE’ Mengumumkan Visual dan Bulan Tayangnya

Berita baik untuk para penggemar manga eIDLIVE karena diumumkan kalau adaptasi anime-nya akan segera ditayangkan pada bulan Januari! Adaptasi dari manga buatan Akira Amano ini akan dikerjakan oleh Studio Pierrot, mereka juga baru saja memperlihatkan visual pertamanya pada hari Kamis.

JOI - eidlive visual dan bulan tayang (2)

eIDLIVE bercerita mengenai Chuta Kokonose yang tidak punya banyak teman. Bahkan, pembicaraan yang dia lakukan sehari-hari biasanya adalah dengan suara-suara yang ada di dalam kepalanya. Namun hal tersebut bukan berarti dia memiliki kelainan, hanya saja dia belum mengetahui kalau sebenarnya ada alien yang hidup di dalam tubuhnya.

Akira Amano, yang juga mangaka dari Reborn! menerbitkan manga ini di aplikasi Shonen Jump+ dengan penuh warna pada bulan Agustus 2013. Saat itu, Shonen Jump+ masih bernama Jump Live. Shueisha kemudian menerbitkan buku fisik edisi kelimanya pada bulan Maret tahun lalu, dan akan menerbitkan buku keenam pada tanggal 4 Agustus mendatang.

Sumber: ANN

The post Anime 'eIDLIVE' Mengumumkan Visual dan Bulan Tayangnya appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/2aMjJON
via IFTTT
Share on Google Plus

About Animacs

Animacu menyediakan berita anime, manga, live action etc ter-UPDATE.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Baca yang lain...