"Yo-kai Watch 3" akan rilis di Jepang sebentar lagi. Game ini menghadirkan banyak perubahan seperti setting tempat yang sekarang berada di Amerika, dan sistem pertarungan baru yang berbeda dengan game-game sebelumnya. Karena itu, Level-5 sekarang merilis video gameplay yang menjelaskan sistem pertarungannya.
Dalam Yo-kai Watch 3, para yo-kai yang menjadi teman kalian akan bertarung secara bebas. Tetapi kalian juga bisa memberi mereka berbagai perintah. Salah satu perintah yang bisa kalian berikan adalah memindahkan posisi yo-kai dalam papan ukuran 3×3 di layar bawah. Pengaturan posisi ini cukup penting dalam strategi pertarungan. Kalian harus memikirkan susunan yo-kai-nya yang dapat memberi keuntungan kepada mereka. Kalian juga akan bisa menukar yo-kai yang ada di arena pertarungan dengan yang ada di cadangan.
Yo-kai Watch 3 akan rilis dalam 2 versi di Jepang yaitu Sushi dan Tempura pada tanggal 16 Juli untuk Nintendo 3DS.
Sumber: Gematsu
The post 'Yo-kai Watch 3' Jelaskan Sistem Pertarungan Baru lewat Video Gameplay appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/28Rjoxx
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment