Bandai Namco telah membuka situs resmi untuk game "Digimon Universe: Appli Monsters" yang akan dirilis untuk Nintendo 3DS. Karena itu, beberapa detil perdana mengenai game-nya telah terungkap. Game ini adalah bagian dari cross-media project yang akan menghadirkan Digimon Universe: Appli Monsters dalam proyek lainnya seperti anime dan mainan.
Overview
Apa itu Digimon Universe: Appli Monsters?
Sekarang, apps smartphone digunakan oleh seluruh orang di seluruh dunia. Di dalam app terdapat makhluk tersembunyi yang bernama "Appli Monsters" atau disingkat sebagai Appmon. Karena ada Appmon untuk setiap app, akan ada banyak Appmon yang bisa kalian temui.
Susun Deck Kalian yang Terdiri dari Berbagai Appmon yang Kalian Temui
Digimon Universe: Appli Monsters adalah deck battle RPG. Kalian harus menggunakan kemampuan dari berbagai Appmon yang unik.
Appmon Chip Link-Up
Dengan memindai QR Code yang ada di mainan Appmon Chip menggunakan 3DS, kalian bisa berteman dengan Appmon yang ada di chip-nya.
System
Bertarung Menggunakan Kekuatan Appmon yang Unik
Kumpulkan, rawat, dan berpetualang! Digimon Universe: Appli Monsters adalah deck battle RPG!
Applink: Bertarung dengan Menghubungkan Appmon
Hubungkan Appmon utama kalian dengan Appmon lainnya. Contohnya, Gacchimon bisa dihubungkan dengan Mailmon dan Gacchimon akan bisa menggunakan serangan "Mail."
AppFusion
Dengan menggabungkan Appmon, kalian akan mendapatkan Appmon baru dengan penampilan dan kemampuan yang berbeda. Contohnya, Gacchimon bisa digabungkan dengan Navimon dan kalian akan mendapatkan Dogacchimon.
Bandai Namco juga menyiapkan game digital Digimon Universe: Appli Monsters Cyber Arena yang kompatibel dengan Appmon Chip dan akan rilis di Jepang melalui 3DS eShop pada musim gugur, sekitar September hingga Oktober. Sedangkan untuk game Digimon Universe: Appli Monsters untuk 3DS, tanggal rilisnya masih belum diketahui.
Sumber: Gematsu
The post 'Digimon Universe: Appli Monsters' untuk 3DS Ungkap Detil Perdana appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.
from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/28TeD4O
via IFTTT
0 komentar:
Post a Comment