alt/text gambar

‘Ace Attorney 6’ Rilis di Jepang per 9 Juni, Tayangkan Trailer Kedua

Capcom telah merilis trailer kedua untuk "Ace Attorney 6." Trailer ini mengungkapkan detil lebih lanjut mengenai cerita game-nya dan juga mengumumkan kembalinya karakter klasik yaitu Maya Fey dengan tampilan baru yang sangat menarik.

Ace Attorney 6 menghadirkan dua tokoh utama yaitu Phoenix Wright dan Apollo Justice. Yang membedakan dari kedua karakter ini adalah Phoenix akan beraksi di Kurain Kingdom, sedangkan Apollo akan beraksi di Jepang. Di saat Phoenix pergi ke Kurain Kingdom, dia bertemu kembali dengan Maya Fey. Oleh karena itu, dia kembali ditemani oleh Maya. Sedangkan Apollo akan ditemani oleh Athena Cykes.

Selain itu, Capcom juga merilis trailer khusus yang mengumumkan bonus cetakan perdana dari game ini. Bonusnya adalah dua skenario tambahan yang berupa cerita pendek. Skenario tersedia untuk masing-masing karakter yaitu Phoenix Wright dan Apollo Justice. Kedua skenario hanya ditawarkan dalam cetakan perdana saja dan tidak akan dirilis kemudian dalam waktu yang akan datang. Capcom juga meanwarkan bonus set kostum untuk Phoenix, Apollo, dan Athena.

Ace Attorney 6 akan rilis di Jepang pada tanggal 9 Juni untuk Nintendo 3DS. Capcom juga sudah merilis demo yang bisa dimainkan lewat browser. Demo tersebut juga dilengkapi dengan trailer khusus yang memperlihatkan cuplikan-cuplikan gameplay.

Sumber: Gematsu

The post 'Ace Attorney 6' Rilis di Jepang per 9 Juni, Tayangkan Trailer Kedua appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Jurnal Otaku Indonesia http://ift.tt/1W2Bg5B
via IFTTT
Share on Google Plus

About Animacs

Animacu menyediakan berita anime, manga, live action etc ter-UPDATE.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Baca yang lain...