Pada akhir pekan lalu, terpilihnya Tsai Ing-wen sebagai presiden wanita pertama Taiwan ramai terpampang di berbagai media di seluruh dunia. Namun, mungkin tak banyak orang di luar Taiwan yang tahu bahwa ia juga menjadi presiden pertama di dunia yang diubah menjadi karakter anime moe dalam video-video kampanyenya, lengkap ditemani oleh 2 kucing peliharaannya.
Video-video bagian dari kampanye politiknya yang diunggah di akun resmi Facebook Tsai tersebut menampilkan sang pengacara berusia 59 tahun tersebut sebagai gadis moe dengan headphone telinga kucing yang digambar dan dihidupkan oleh berbagai ilustrator dan animator berbakat yang dimiliki Taiwan. Meski mengaku memiliki pengetahuan sangat minim seputar anime, Tsai percaya bahwa politikus manapun harusnya bersedia untuk mengeksplor potensi yang dimiliki industri animasi.
//
Dengan karakter moe-nya ini, Tsai juga menyampaikan visinya mengenai masa depan Taiwan di bidang energi; mencerminkan pendapatnya bahwa anime adalah metode bagus untuk menyampaikan kebijakan-kebijakan rumit dan serius secara sederhana dan menyenangkan hingga mudah dimengerti oleh banyak orang.
//
Dan bahkan terkadang, orang keturunan asli Taiwan pertama yang terpilih sebagai presiden ini juga hanya ingin membuat para warganya tersenyum, seperti lewat video ucapan selamat tahun barunya ini yang menampilkan karakter moe Tsai menari-nari ceria dengan koreografi kawaii diiringi lagu catchy bak Vocaloid. Tak ketinggalan, Tsai juga sempat menyampaikan niatnya untuk mendukung perkembangan industri animasi guna menjadikan Taiwan negara yang lebih baik lagi dari berbagai bidang, serta tentunya mungkin lebih kawaii ya~
Tsai Ing-wen (Image Source: lavozdelsandinismo.com)
//
The post Presiden Wanita Pertama Taiwan 'Disulap' Menjadi Karakter Anime Moe Untuk Video Kampanyenya appeared first on Japanese Station.
0 komentar:
Post a Comment